Bengkulu – Hasil audiensi pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) dengan Pemerintah
Provinsi Bengkulu yang diwakili oleh Asisten I Setda Provinsi. Khairil Anwar Pada Kamis (23//01/25) di
ruang kerjannya. Pemprov Siap perkuat kemitraan dengan PMII.

Pertemuan ini membahas kolaborasi antara PMII dan pemerintah daerah dalam berbagai bidang, termasuk
upaya menjaga kesinambungan program di tengah pergantian kepemimpinan. Termasuk kerja sama yang telah
berjalan dapat terus diperkuat.

Faoto bersama, Pengurus Cabang PMII Bengkulu dengan Asisten 1 Pemprov.

“Kami siap memperkuat kemitraan dengan PMII demi kemajuan bersama dan memastikan aspirasi mahasiswa
Islam menjadi perhatian dalam kebijakan daerah,” ujar Asisten I.

Dalam pertemuan tersebut PMII juga menyoroti pentingnya dukungan pemerintah terhadap peran mahasiswa
Islam sebagai bagian dari pembangunan daerah.

Khairil Anwar merespons positif aspirasi tersebut dan menegaskan komitmen pemerintah untuk mendukung inisiatif PMII.

Pertemuan ini diharapkan mampu mempererat hubungan antara PMII dan pemerintah, serta melahirkan
program-program inovatif yang bermanfaat bagi masyarakat.(rsi)